"Welcome to Zhyfa-Dukhita blog , thanks for your Visit. please give some commments and I will visit yours immediatelly"

Rabu, 09 Januari 2013

Ketika Hati Bicara Tentang Cinta dan Pengorbanan

Apa itu cinta, apa itu pengorbanan??
     Samakah keduanya itu?? Bagaimana keduanya bisa berjalan dan berbicara tentang  hati. Apakah seseorang akan memahami dengan sendirinya tanpa keduanya itu  berucap?
    Manakah yang lebih abadi antara cinta dan pengorbanan, ataukah memang harus melakukan keduanya agar terasa sempurna, atau justru tidak keduanya… Sampai kapan keduanya harus dijalani, sampai akhirnya kita tak perlu melakukannya lagi. Jawaban apa kiranya yang bisa kita temui ketika benar-benar melakukan 2 hal itu? Bahagiakah kita yang mampu melakukan keduanya itu? Lalu bagaimana kita yang tak sama sekali melakukannya?
     Banyak yang mengatakan bahwa cinta itu akan pudar ketika kita jauh, namun berbeda dengan pengorbanan yang akan selalu dikenang meskipun kita jauh. Tapi pada kenyataannya hal itu tak menjadikan jaminan bahwa pengorabanan itu lebih abadi jika dibandingkan dengan cinta.
     Seperti apapun cara keduanya berjalan dan berbicara yang jelas semua berawal dari hati yang tulus dan mengerti. Tanpa hati yang tulus keduanya memang bisa berjalan tapi mungkin akan terasa hambar. Tak ada larangan atau batasan dalam hal ini,  semua orang dapat menjalani keduanya karena mereka berhak melakukannya….
Entah bagaimanapun hasilnya itu sesuai dengan ikhlasnya hati kita….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

welcome to my blog.....